|
Pixabay |
ISTILAH
INDONESIA POPULER M
ISTILAH INDONESIA KONTEMPORER M
Hasbiyallah Nasri You Tube
Jangan lupa SUBSCRIBE ya..🙏
Manajemen
= pengelolaan, kepengurusan
Manajer
= pemimpin perusahaan, pengelola suatu badan usaha
Mandat
= perintah atau kekuasaan yang berasal dari atasannya
Maksimum
= tertinggi, terbanyak
Manipulasi
= merubah angka atau nilai untuk keuntungan diri sendiri atau orang lain
Manual
= dengan mempergunakan tangan
Manuver
= tindakan atau gerakan yang cerdik
Maritim
= berkaitan dengan laut
Mayoritas
= golongan terbesar
Medali
= logam berbentuk mata uang sebagai tanda penghargaan atau kemenangan
Media
massa = sarana pemberitaan umum seperti surat kabar, majalah, radio, televisi
Mediasi
= usaha menengahi perselisihan
Mediator
= penengah perselisihan
Medium
= sedang, perantara
Meeting
= pertemuan
Melodi
= alunan lagu, alunan musik
Mekanisasi
= dengan mesin, mengubah dari bukan dengan mesin menjadi dengan mesin
Membran
= selaput, saringan tipis
Mental
= sikap, pikiran, jiwa
Mentalitas
= keadaan sikap atau cara berpikirnya
Menstruasi
= haid
Metoda,
metode = tata cara untuk melakukan sesuatu
Migrasi
= perpindahan penduduk
Mineral
= unsur-unsur zat kimia
Minoritas
= golongan terkecil
Misi
= tugas, tujuan
Misteri
= rahasia, teka-teki
Misterius
= penuh kerahasiaan
Mistik
= gaib
Mode
= gaya yang sedang disukai, gaya perilaku
Model
= contoh
Moderat
= tidak ekstrim, tidak fanatik, lunak, tenang
Moderator
= pemimpin suatu pertemuan
Modern
= maju, kemajuan, sesuai untuk masa kini
Modernisasi
= upaya untuk mengadakan kemajuan
Modifikasi
= perubahan, penyesuaian
Modul
= satu satuan bahan pengajaran yang harus dipelajari sendiri oleh siswa atau
mahasiswa
Moment
= suatu saat, kesempatan
Momentum
= saat yang tepat
Monumen
= patung, tugu dan bangunan lain untuk mengingat kejadian atau orang penting
Moral
= peradaban, budaya, nilai sikap perilaku
Untuk membaca istilah populer bahasa Indonesia selengkapnya, silahkan klik DI SINI
Dikutip dari kamus Dr. Sayoga, MSc. dan KBBI